Aku Terdiam
Aku terdiam
Masih terbayang senyuman tulus dari wajah yang tirus
Kelas yang semakin sunyi
Hanya detak jam dinding dan selebihnya sunyi
Aku termangu memikirkan satu kebetulan yang agung
Apakah ini sebuah bukti akan hukuman dari penguasa bumi?
Mungkinkah ??
Dalam diam kamu termenung
Karena manusia yang sudah ta terkendali
Berlomba menguasai jagat negri
Bahkan sikut sana sini sudah takasing lagi
Smembunuh karakter sendiri, menjadikan dunia negeri yang terzholimi
Aku termangu,
Memandang putih dinding yang tak lagi berseri
Seperti ada yang hilang di sini
Sorak sorai seperti bergema di telinga, namun hanya dalam pikiranbelaka
Aku terdiam dalam sunyi
Memikirkan nasib anak negeri
Generasi emas yang di agung-agungkan
Mungkinkah akan kehilangan kilaunya?
100 tahun yang ditunggu hanyalah waktu yang berlalu
Dalam jemu dan termangu
Bagaimana kita mempertsnggngjawabkannya pada duni?
Bumi bukalah warisan nenek moyang
Bumi adalah titipan masa depan
Komentar
Posting Komentar