Karya Inovasi dan Kualitas Diri

Rabu 15 April 2020 

Karya Inovasi dan Kualitas Diri
Nara sumber Bp Tri Agus cahyono,M.Pd  Juara 1 Inobel SD bidang MIPA tahun 2016
        Karya Inovasi & Kwalitas Diri

Pada hakikatnya Karya innovasi adalah puncak proses belajar seseorang.
sesuai dengan taksonomi bloom yang telah direvisi oleh Krathwool

6 tahapan berfikir kognitif..
 1. mengingat
 2. memahami
 3. menerapkan
 4. menganalisis
 5. mengevaluasi
 6. menciptakan

Sebuah karya inovasi merupakan puncak namun harus melewati ke-lima tahap berfikir di bawahnya.  Kalau ingin berinovasi harus menguasai keilmuan dan materi karya tsb.
Penilaian Inobel  lebih ditekankan kepada penciptaannya, atau inovatornya, yang biasanya di telusuri oleh dewan juri melalui pertanyaan- pertanyaan dan presentasi.

Jadi cara berbuat untuk sebuah  karya dan meningkatkan kualitas diri tentu saja dengan terus belajar dan bekerja.

Beberapa hal yang berkaitan dengan  karya dan kerja Guru SD pemenang Inobel ini adalah sbb.
 Berkarya sebagai seorang guru SDN Belik kec tapus DIY. SD rawan bencana kekeringan yang jaraknya sekitar 1.2 km dari rumah penduduk terdekat.
Selalu berangkat ke sekolab mengendarai sepeda motor dan berdandan ala ninja, untuk.melindungi diri dari debu dan panas.
Guru yang penuh inspirasi,, selalu berusaha meningkatkan kualifikasi diri dengan ikut forum ilmiah, belajar dengan teman sejawat dan selalu berbagi ilmu. Guru daerah khusus yang merupakan bagian dari Gurpres DIY ini mendapat kesempatan mengikuti program short course ke jepang selama 21 hari pada tahun  2019.
Selain selalu belajar, melakukan praktik - praktik sederhana, selalu mengajak siswa bermain dan belajar bermakna. Dalam mengajar, senantiasa memgunakan media efektif. Selalu bekerjasama dengan orang tua, dan punya program karantina  dalam rangka sukses USBN,sehingga siswa-siswinya lulus dengan nilai yang membanggakan, Tak maukalah, dengan ikut acara Ogn 2018, dan selalu semangat dalam berbagi. Aktif sebagai ketua kkg, dan sebagai Narsum Diklat. Walau kegiatan seabrek, tetap melaksanakan hobynya di multi media. Selain itu juga aktif menggiatkan olahraga sepak takraw, baik di sekolah maupun di masyarakat.
Selaku fokus pada  kegiatan yang  positif, sehat berprestasi, dan menggiatkan Pramuka guna menunjang hasil akademik,
Tidak.melupakan rekreasi, selalu mengajarkan anak-anak untuk taat ibadah dan berani berkompetisi,  walau dalam segala keterbatasan.

tBaginya tdak perlu banyak nasihat, yang penting keteladanan....

Melejit dengan karya inovatif nya yang berjudul " Planetarium Bekam"

Kudul naskahnya :
Penggunaan Media Planetarium Bekam untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar IPA materi Rotasi dan Revolusi Bumi

Adalah planetarium yang dibuat dengan menggunakan globe berkamera. yang dipantulkan ke langit-langit kelas. di mana kamera pada globe pengganti mata manusia.


Sungai Rumbai, 15 April 2020
Roskamidar,S.Pd

Komentar

Postingan Populer